Menghapus blog biasanya di lakukan pada saat blog yang kita buat salah nama, atau bisa jadi error pada banyak artikel. Kejadian ini adalah hal yang umum di lakukan, tetapi lebih baik sobat pikirkan terlebih dahulu sebelum membangun sebuah blog karena kejadian seperti ini banyak terjadi di kalangan blogger pemula. Bagi kalian yang sudah terlanjur, dan ingin menghapus blog kalian, kali ini saya akan memberikan cara mudah menghapus blog di blogger.
(Baca juga : Cara Menghapus Tulisan Diberdayakan oleh Blogger)
Cara Menghapus Blog di Blogger
- Langkah pertama masuk ke akun Blogger sobat
- Pilih blog yang ingin di hapus
- Pilih menu Setelan, pilih Lainnya, kemudian pilih Hapus blog
- Sebelum menghapus, jika sobat ingin mengekspor blog sobat silahkan pilih Download blog
- Untuk langsung menghapus blog silahkan pilih Hapus Blog ini
- Sekarang blog sobat sudah di hapus, untuk menghapus secara permanen, silahkan ikuti langkah selanjutnya dari saya di bawah ini.
(Baca juga : Cara Menampilkan Menu Penghasilan di Dashboard Blogger)
Cara Menghapus Blog di Blogger Secara Permanen
- Masuk ke pilihan blog sobat, di bawah tulisan Blog yang dihapus, pilih blog sobat yang di hapus tadi
- Setelah muncul blog yang sudah di hapus tadi, maka akan muncul 2 pilihan, yaitu HAPUS SECARA PERMANEN, dan URUNGKAN PENGHAPUSAN
- Catatan :
- Pilih HAPUS SECARA PERMANEN untuk menghapus blog sobat secara permanen.
- Pilih URUNGKAN PENGHAPUSAN untuk membatalkan penghapusan blog sobat.
- Kemudian akan muncul lagi form, kemudian pilih Hapus secara permanen
- Jika penghapusan berhasil maka blog yang sobat hapus tidak akan muncul lagi.
(Baca juga : Cara Rekam Layar Desktop dengan Format Animasi Gif)
Demikian tutorial dari saya mengenai cara mudah menghapus blog di blogger. Jika ada pertanyaan mengenai cara menghapus blog ini, silahkan masukan di kolom komentar.
Terima kasih sudah berkunjung di blog Tutorial Umum. Untuk tutorial yang lainnya dari saya mengenai blogger silahkan tetap kunjungi blog Tutorial Umum.